Aneka Resep Masakan - Bila sebelumnya kami telah memberikan resep tentang Asem-Asem Daging, kali ini Aneka Resep Masakan akan mencoba untuk memberikan lagi aneka resep masakan yang pastinya akan menggoda selera makan anda semua yaitu Resep Asem-Asem Kikil. Bagi sebagian masyarakat Indonesia pada umumnya dan jawa pada khususnya tentu tidak asing lagi dengan yang namanya masakan asem-asem.
Asem-Asem Kikil merupakan salah satu masakan jenis asem-asem yang banyak dijumpai di daerah jawa dan digemari oleh sebagian masyarakatnya. Menu masakan yang satu ini banyak digemari karena rasanya yang nikmat dan lezat serta mudah membuatnya.Menyantap menu Asem-Asem Kikil mempunyai sensasi tersendiri, dengan rasanya yang asam, pedas dan sedikit manis akan terpadu menjadi nikmat dan lezat di lidah, belum lagi ditambah dengan rasa kenyal dari kikil sapi yang terasa empuk saat dikunyah.
Asem-Asem Kikil akan terasa lebih enak dan lezat bila dinikmati dalam keadaan hangat atau panas. Langsung saja mari kita simak bahan dan bumbu apa saja yang dibutuhkan untuk membuat Resep Asem-Asem Kikil, dan bagai mana cara membuatnya dibawah ini.
Asem-Asem Kikil merupakan salah satu masakan jenis asem-asem yang banyak dijumpai di daerah jawa dan digemari oleh sebagian masyarakatnya. Menu masakan yang satu ini banyak digemari karena rasanya yang nikmat dan lezat serta mudah membuatnya.Menyantap menu Asem-Asem Kikil mempunyai sensasi tersendiri, dengan rasanya yang asam, pedas dan sedikit manis akan terpadu menjadi nikmat dan lezat di lidah, belum lagi ditambah dengan rasa kenyal dari kikil sapi yang terasa empuk saat dikunyah.
Asem-Asem Kikil akan terasa lebih enak dan lezat bila dinikmati dalam keadaan hangat atau panas. Langsung saja mari kita simak bahan dan bumbu apa saja yang dibutuhkan untuk membuat Resep Asem-Asem Kikil, dan bagai mana cara membuatnya dibawah ini.
Bahan Dan Bumbu Resep Asem-Asem Kikil
- 5 biji cabe hijau potonng serong
- 4 buah bawang merah
- 5 buah blimbing wuluh
- 3 iris kunyit
- 1 jari serai
- 3 siung bawang putih
- 2 sendok teh asam jawa
- 3 helai daun jeruk purut
- 5 biji cabe rawit
- Daun bawang potong-potong
- Garam, dan penyedap rasa secukupnya
- Minyak untuk menumis
image source : solopos.com |
Cara Memasak Resep Asem-Asem Kikil
- Pertama-tama cuci kikil terlebih dahulu sampai bersih.
- Setelah itu rebus kikil hingga matang dan empuk, kemudian potong-potong kecil sesuai selera.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, dan cabai rawit.
- Tumis bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan beserta serai dan daun jeruk purut sampai harum.
- Kemudian masukan kikil yang sudah dipotong-potong beserta blimbing wuluh, aduk hingga rata.
- Tambahkan air, asam jawa, cabai hijau, garam dan penyedap rasa secukupnya, masak sampai matang.
- Setelah matang taburi potongan daun bawang diatasnya.
- Asem-Asem kikil siap untuk dihidangkan dan dinikmati.
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan anda berkomentar sesuai dengan tema, gunakan kata-kata yang bijak dalam berkomentar (no iklan, no porn, no spam). Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau titip link, akan dimasukan ke folder SPAM atau akan kami hapus. Terima Kasih.