Resep Bolu Kukus Coklat dan Cara Membuatnya

Resep Bolu Kukus Coklat - Siapa sich orangnya yang tidak kenal dengan nikmat dan lezatnya bolu kukus? Bolu yang satu ini dapat dikatakan merupakan salah satu kue khas dari Indonesia, jadi pastinya hampir setiap orang pasti pernah merasakannya. Jika biasanya kue Bolu diolah dengan cara di panggang di dalam oven, pada kesempatan kali ini kami akan berikan Resep Bolu Coklat yang diolah dengan cara dikukus.

Dengan membuat bolu coklat menggunakan cara dikukus tentu bisa jadi alternatif, sehingga bagi ibu-ibu yang tidak mempunyai oven dirumahpun masih dapat mengolah Resep Bolu Kukus Coklat yang satu ini, selain dari pada itu untuk cetakan bolu kukus sendiri juga sangat mudah didapatkan karena hampir semua toko kue pasti menyediakannya.

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Resep Bolu Kukus Coklat juga hampir sama dengan sebagian kue jenis bolu panggang yang lain. Yang membedakan dari bolu lainnya hanya terdapat pada penggunaan telurnya saja, telur yang digunakan hanya menggunakan kuning telur saja. Pada Resep Bolu Kukus Coklat ini kami hanya menggunakan cokelat bubuk sebagai variasi warnanya, tapi tidak ada salahnya bila anda menggunakan pewarna lainnya misalnya saja pewarna makanan hijau, merah muda maupun pewarna lainnya untuk hasil Resep Bolu Kukus yang lebih berfariasi lagi tentunya.

Resep dan Cara Membuat Bolu Kukus Coklat

Bahan-bahan Resep Bolu Kukus Coklat

  • 150 gram tepung terigu
  • 4 butir kuning telur
  • 70 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh soda kue
  • 90 ml air soda
  • 1/4 sendok teh vanili bubuk
  • 1/2 sendok teh cokelat bubuk

Bahan Resep Bolu Kukus, Cara Membuat Resep Bolu Kukus

Cara membuat Bolu Kukus Coklat

  1. Pertama-tama campurkan vanili bubuk, telur serta gula, lalu kocok hingga mengembang dan cukup kental.
  2. Kemudian ayak tepung terigu dan juga baking soda, masukkan dengan perlahan kedalam kocokan telur bergantian dengan air soda sedikit demi sedikit hingga adonan tercampur rata.
  3. Lalu ambil kurang lebih seperempat dari adonan, kemudian campur dengan cokelat bubuk, aduk sampai tercampur rata.
  4. Persiapkan panci pengukus, kemudian alasi cetakan bolu kukus dengan kertas roti. Masukkan adonan putih hingga kurang lebih setengah bagian cetakan, lalu masukan juga sedikit adonan coklat di bagian atas.
  5. Kukus dengan api besar selama kurang lebih 15 menit atau sampai Bolu Kukus coklat matang.
Resep Masakan lainnya:
Selama proses pengukusan jangan membuka penutup kukusan, lapisi juga penutup dengan serbet makan maupun lap agar uap air tidak jatuh membasahi Bolu Kukus, sebab bila bolu terkena air maka Bolu Kukus yang dihasilkan tidak akan mengembang. Demikian resep yang dapat kami berikan kali ini tentang Resep Bolu Kukus Coklat dan Cara Membuatnya, selamat mencoba Resep Bolu Kukus Coklat yang telah kami berikan. Terima kasih telah berkunjung dan membaca Resep yang kami berikan.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Bolu Kukus Coklat dan Cara Membuatnya

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan anda berkomentar sesuai dengan tema, gunakan kata-kata yang bijak dalam berkomentar (no iklan, no porn, no spam). Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau titip link, akan dimasukan ke folder SPAM atau akan kami hapus. Terima Kasih.